Sidang Isbat Penentuan 1 Syawal 1446 H Di Mulai Sore Ini Waktu Jakarta

Sejuk.co.id,-Kementrian Agama menetapkan 33 titik pemantaun rukyatul hilal padaIdul Fitri 1446 H. Khusus tahun ini, Bali tidak masuk wilayah pemantauan dikarenakan Umat Hindu sedang merayakan hari Raya Nyepi. Penentuan ini akan dilaksanakan pada Sidang Isbat, pada hari ini Sabtu (29/3/2025) mulai pukul 17.30 WIB di Kantor Kementerian Agama, Jakarta.

Untuk wilayah Sulawesi Selatan, Kanwil Kementerian Agama Sulsel menggelar pemantauan Hilal di D Apartemen kawasan Center Point Of Indonesia, Makassar, pada hari ini, Sabtu (29/3/2025) mulai pukul 16:00 WITA dengan melibatkan badan hisab rukyat Sulsel, BKMG Makassar hingga sejumlah lembaga pemantau dari berbagai ormas keagamaan

Dari informasi diterima dari Badan Riset Dan Inovasi (BRIN) memperkirakan Hari Raya Idul Fitri atau 1 Syawal 1446 H akan jatuh pada hari Senin 31/Maret/2025.

“Hilal kemungkinan belum terlihat dan memenuhi visibilitas berdasarkan mabim pada 29 Maret 2025 petang (hari ini,red) sehingga ia memperkirakan bulan Ramadhan akan digenapkan menajdi 30 hari. Namun kepastian masyarakat menunggu hasil sidang isbat, Sabtu (29/3/2025) oleh Kemenag,” jelas Prof. Thomas Djamaluddin, Peneliti Senior BRIN.

Dari pantuan awak AndaraNewsDaily di kawasan Kemenag, terlihat sudah terjadi kesibukan untuk mempersiapkan Sidang Isbat Sore atau petang hari ini yang rencananya dipimpin langsung Menteri Agama RI, Prof. Nasaruddin Umar.

@Kasi: SEJUK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *